Proses dan Pengalaman Tes L’Oreal Indonesia YEP
|L’Oreal Indonesia adalah perusahaan kecantikan yang sudah terkenal di indonesia dan dunia. Kali ini akan membahas seputar pengalaman tes L’Oreal Indonesia dan apa saja proses tahapan yang akan kamu lalui jika mengikuti seleksi rekrutment dari L’Oreal Indonesia.
L’Oreal Indonesia juga memiliki program percepatan karir seperti MT (Management Trainee) namun dengan nama yang berbeda yaitu YEP (Young Entrepreneur Program).
YEP ini juga hampir mirip dan sama dengan MT diperusahaan besar lainnya dimana kamu akan dipersiapkan untuk menjadi leader dimasa depan dengan proses yang terbilang cukup cepat untuk jenjang karirnya.
YEP dan MT ini menjadi faktor banyaknya jobseeker yang ingin belajar dan tumbuh berkembang dengan cepat baik karir dan skillnya. Lalu apa saja tahapan yang akan kamu jalani pada program YEP ini ? berikut proses rekrutmennya :
Baca Juga >>> Program Management Trainee Adalah ? <<<
-
Seleksi Berkas Melalui Website L’Oreal Indonesia
Kamu bisa mendaftar lowongan dan posisi ini melalui situs resmi dari L’Oreal Indonesia. Nantinya kamu akan diminta untuk mengisi beberapa data diri pribadi seperti CV, ijazah, transkip nilai dan data diri lainnya. Ada baiknya kamu upload semua data diri menggunakan bahasa inggris.
-
Interview By Phone L’Oreal Indonesia
Jika kamu memang terpilih dan lolos seleksi maka tahapan yang akan kamu terima adalah mengenai phone interview. Jadi jangan kaget ketika ada nomor kantor yang akan mencoba menghubungi kamu dan usahakan untuk tetap selalu aktif handphone kamu.
Interview ini akan berjalan singkat selama sekitar 15 menit dan menggunakan bahasa inggris. Pertanyaan seputar data diri, cv dan motivasi kamu bekerja seperti apa.
Pertanyaan lainnya seputar pengetahuan umum mengenai apa itu L’Oreal Indonesia dan bagaimana tanggapan kamu mengenai “Cantik”. Apa arti cantik yang kamu pikirkan pertama kali.
Yang perlu diingat adalah kamu melamar diperusahaan kosmetik dan selalu berhubungan dengan produk kecantikan.
-
Presentasi dan Interview User L’Oreal Indonesia YEP
Ini merupakan tahapan yang paling menegangkan dan sebagai acuan apakah kamu bisa lolos atau tidaknya ke tahap selanjutnya. Sebelumnya kamu akan diberikan presentasi singkat mengenai company profile dari L’Oreal Indonesia baik berupa produk dan program dari YEP ini.
Untuk berjaga jaga ada baiknya kamu sedikit mencatat mengenai hal hal apa saja yang penting dalam presentasi company profile ini. Karena juga akan ada pertanyaan seputar pengetahuan perusahaan nantinya.
Ketika selesai kalian akan dijelaskan mengenai peraturannya. Dan aturannya sangat simple, buatlah presentasi diri kamu sebaik mungkin untuk waktu 3 menit tidak boleh kurang dan tidak boleh lebih menggunakan bahasa inggris.
Kamu akan diberikan waktu untuk menyusunnya dan setelahnya akan dipersilahkan satu persatu untuk presentasi diri.
Interviewernya adalah user dari kalangan managerial dan interviewernya berjumlah 2-3 orang. Berikan sebaik mungkin presentasi yang bisa menggambarkan keterampilan dan keahlian kamu baik secara umum maupun secara job desk yang sesuai dengan yang kamu lamar nantinya.
-
FGD (Focus Group Discussion) L’Oreal Indonesia YEP
Untuk tahapan selanjutnya adalah tes FGD. Seluruh peserta yang lolos dari beberapa batch akan disatukan dan diseleksi kembali mengenai group discuss.
Seluruh peserta akan dibagi menjadi beberapa kelompok kecil yang nantinya akan diberikan beberapa contoh kasus yang berkaitan dengan perusahaan ini.
Contoh kasusnya seperti pertanyaan prioritas dimana nantinya kalian akan diminta untuk memilih mana yang harus diprioritaskan terlebih dahulu.
Baca Juga >>> Bocoran Tips Dan Trik Cara Lolos Menghadapi Tes FGD ( Focus Group Discussion ) <<<
Usahakan untuk tetap aktif namun dengan tidak menjatuhkan saran dan pendapat peserta lainnya. Jika sudah setiap kelompok diberikan kesempatan untuk mempresentasikannya bersama. FGD ini menggunakan bahasa inggris.
-
Tes Kesehatan dan Tandan Tangan Kontrak
Untuk tes selanjutnya adalah proses tes kesehatan MCU. Jika lolos akan langsung tanda tangan kontrak dan offering benefit lainnya.
Baca Juga >>> 7 Macam Tes Kesehatan Kerja yang Dilakukan oleh Perusahaan <<<
Terima kasih semoga sukses untuk kalian semua.
Berapa lama ya proses untuk Seleksi Berkas Menunggu Interview ataupun hasil lainnya?
Biasanya 1 mingguan kak. Atau coba untuk menghubungi HRD terkait. Terima kasih.
Kk, maksud dari online interview selama 30-45 menit kemudian disuruh membuat video berdurasi 1 menit itu bagaimana ya?