Cara Melamar Kerja Di Jobstreet Agar Cepat Dipanggil

Cara Melamar Kerja Di Jobstreet Agar Cepat Dipanggil

Banyak reviewer berbagi pengalamannya dalam cara melamar di jobstreet agar dipanggil dan bisa lolos ketahapan seleksi tes. Namun ada beberapa trik yang tidak banyak orang tahu dan bisa kamu gunakan agar lamaran kerja kamu bisa dilirik dan diperhatikan oleh HRD saat melihat lamaran yang kamu kirimkan.

Tips dan cara ini berdasarkan pengalaman pribadi yang sering dipanggil tes kerja setelah beberapa hari melamar kerja di jobstreet. Jadi bagi kamu yang merasa sudah banyak melamar diberbagai lowongan kerja namun tidak dipanggil panggil, maka kamu bisa menggunakan tips dan trik ini untuk mendapatkan panggilan kerja yang sesuai harapan.

Ada beberapa fitur tersembunyi yang bisa kamu manfaatkan agar lebih menarik perhatian bagi HRD. Simak tips berikut ini.

Berikut ini cara melamar di jobstreet agar dipanggil :

Ada 5 tips yang wajib kamu coba dan praktekan. Karena jika kamu malas mempraktekannya maka hasilnya tetap sama saja. Cara yang paling simple adalah coba untuk membuat lamaran yang kamu kirim semenarik mungkin.

Kamu pastinya juga paham bagaimana kerja HRD yang melihat ribuan lamaran kerja yang dikirimkan para jobseeker terlihat monoton dan tidak ada bedanya antara satu dengan yang lainnya. Nomor awal awal akan kita bahas mengenai basicnya. Jika kamu sudah paham awalnya maka kita akan membahas mengenai cara expertnya.

  1. Update Profile di Jobstreet

Untuk langkah yang pertama ini adalah update profile kamu dan buatlah seprofesional mungkin. Update kembali pengalaman kerja yang kamu miliki. Jika kamu fresh graduate, kamu bisa mengisinya dengan pengalaman magang, kerja praktek atau freelance. Itu tidak menjadi soal yang terpenting adalah kamu sebelumnya memiliki pengalaman kerja.

Isikan pengalaman kerja beserta dengan bidang bergeraknya perusahaan, spesialisasi kamu, jabatan, salary beserta dengan jobdesknya secara lengkap.

Selanjutnya isikan juga di menu “Info lainnya” di menu ini tersedia kolom yang berisikan “Gaji yang diharapkan, Lokasi penempatan dan juga Informasi lainnya”

isi info lain di menu profile jobstreet agar lamaran kerja kamu detail

Seperti yang tertera di foto kamu juga wajib memberikan informasi singkat mengenai siapa kamu dan apa saja keahlian atau pengalaman kamu. Ini bertujuan untuk promosi singkat mengenai siapa kamu. Jadi ketika HRD melihat profil jobstreet kamu mereka sudah tahu apa yang kamu inginkan.

  1. Resume Yang Kamu Unggah di Jobstreet

Berikut ini tips untuk mengunggah resume atau CV kamu di jobstreet  :

  • Selalu update terbaru CV minimal paling lama 3 bulan. Jika selama tiga bulan kamu tidak ada perubahan, usahakan untuk update terbaru agar HRD selalu melihat bahwa CV kamu adalah yang paling baru. Lebih baik lagi jika kamu selama 1 bulan sekali update CV atau resume baru karena HRD bisa melihat dan mengetahui kapan terakhir kali kamu update CV.
  • Buatlah nama file CV yang kamu upload sesuai dengan nama kamu seperti : “CV Bagus Setiawan April 2020”
  • Kamu bisa menambahkan bulan dan tahun agar HRD lebih tau bahwa ini adalah CV terbaru kamu. Usahakan untuk memberikan nama lengkap di file CV kamu.
  • Usahakan untuk menggunakan format PDF dalam mengunggahnya agar lebih mudah dibaca HRD daripada file format JPEG atau Word karena tidak profesional
  • Buatlah desain CV yang simple namun tetap berisikan informasi yang lengkap mengenai diri kamu dan usahakan untuk membuatnya tetap 1 lembar saja.
  1. Mengisi Kolom Promosikan Diri Anda

Fitur ini yang sering kali malas diisikan oleh banyak pelamar, yaitu kolom promosikan diri anda di jobstreet. Padahal dengan mengisikan form ini HRD akan lebih tau mengenai siapa diri kamu dan mengapa pantas untuk dipangil mengikuti tes rekrutmen kerja.

Jika kamu bingung mengenai apa yang kamu isikan, maka kamu bisa mengisikan seputar pengalaman kerja kamu secara singkat saja. Karena jumlah kata yang di isikan sangatlah terbatas, maka kamu tidak perlu bertele tele dan berbasa basi.

isi kolom promosikan diri anda di jobstreet

Contoh :

“Saya berpengalaman dalam pemasaran produk baik berupa penjualan pruduk fisik maupun pemasaran melalui Digital Marketing seperti Fb ads dan pengaturan SEO website. Dapat melakukan pekerjaan backoffice juga seperti administrasi perkantoran dan pengolahan terhadap teknologi.”

Pastikan jumlah karakternya tidak lebih dari 3000 karakter atau huruf, karena sudah dibatasi oleh sistem jobstreet. Isikan hal hal yang sekiranya penting dan belum bisa didapatkan dari CV yang kamu unggah, jadi HRD bisa tahu mengenai informasi lain selain yang didapatkan di CV.

Baca Juga >>> Contoh Kalimat Promosi Diri Lamaran Kerja <<<

Tulis kalimat promosi juga harus sesuai dengan posisi yang kamu lamar. Contoh diatas sangat sesuai untuk melamar di posisi “Digital Marketing” atau “Social Media Spesialist”

  1. Hanya Melamar 1 Posisi Untuk 1 Perusahaan

Seharusnya kamu sudah tahu maksud diatas, Jadi lebih baik untuk melamar pekerjaan hanya 1 posisi saja untuk 1 perusahaan. Jangan sampai kamu melamar kerja untuk banyak posisi namun di 1 perusahaan tersebut. Ini merupakan cara melamar di jobstreet agar dipanggil yang banyak orang tidak tahu namun sangatlah penting.

Hal ini akan membingungkan HRD karena profile CV kamu akan di terima 2x atau lebih sesuai dengan yang kamu lamar. Ini juga akan membuat HRD merasa tidak yakin dan bingung tentang apa yang ingin kamu lamar dan apa yang kamu kuasai.

Jadi lebih baik untuk mengirimkan 1 lamaran kerja saja untuk 1 perusahaan, dan pastikan posisi apa yang ingin kamu lamar di jobstreet.

  1. Mencari Website Resmi Perusahaan Dari Link Jobstreet

Pada saat melamar kerja melalui jobstreet, kamu juga bisa mengetahui link atau website resmi dari perusahaan tersebut. Seperti contoh dibawah ini :

website perusahaan dari jobstreet

Bisa kamu lihat ada kolom situs perusahaan yang merupakan website resmi dari perusahaan yang kamu lamar tersebut. Biasanya perusahaan besar memiliki kolom tersendiri berupa fitur untuk lowongan kerja atau karirnya yang bisa kamu lamar juga atau mendapatkan informasi kerja dari web tersebut.

Jadi selain melalui jobstreet, kamu juga bisa melamar kerja langsung melalui situs website resmi dari perusahaan tersebut. Lebih baik kamu mengirimkan kedua cara ini, dari jobstreet dan dari websitenya langsung.

Baca Juga >>> CARA MELAMAR KERJA VIA EMAIL <<<

Tentu saja kamu juga harus menyesuaikan dengan posisi yang kamu lamar, atau mengirimkan lamaran kerja harus sama dengan apa yang kamu kirimkan melalui jobstreet. Jika di jobstreet kamu mengirimkan lamaran kerja untuk marketing, maka sama halnya untuk website dari perusahaan itu juga sama yaitu marketing.

Penutup

Itu tadi 5 cara melamar di jobstreet agar dipanggil kerja dan bisa mengikuti tahapan tes rekrutmet di perusahaan impian kamu. Yang perlu diingat adalah cara diatas hanya berdasarkan pengalaman melamar kerja yang sudah dicoba dan ternyata hampir berhasil mendapatkan respon dari HRD terkait.

Baca Juga >>> Tips Lengkap Cara Melamar Kerja Di Linkedin <<<

Namun itu semua kembali lagi dari isi profile kamu, kualifikasi yang sesuai dan pengalaman kerja yang kamu miliki. Jika memang sesuai dengan posisi yang kamu lamar, maka ada banyak kemungkinan kamu bisa dipanggil untuk tes kerja.

Terima kasih sudah membaca artikel berikut ini seputar pengalaman melamar kerja di jobstreet, semoga bermanfaat dan kamu bisa menemukan karir impianmu selama ini. Selamat mencobanya.

 

One Comment

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *