2 Cara Bayar FIF Lewat BCA Mobile Mudah Cepat
|Cara bayar fif lewat bca mobile dengan mudah dan cepat tanpa pergi ke atm. Jika kamu memiliki angsuran kredit pembiayaan kendaraan bermotor di FIF dan kamu memiliki rekening di bank BCA. Maka pas sekali karena bisa dibayarkan langsung melalui BCA Mobile atau M banking BCA.
Bayar fif lewat m banking bca dinilai lebih efisien karena bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja. Kamu juga tidak perlu repot repot melakukan pembayaran angsuran melalui atm atau datang langsung ke kantor cabang FIF yang ada di kota kamu.
Nah, berikut ini tipskerja akan membahas mengenai bayar tagihan fif lewat m banking bca dengan lengkap dan cepat. Simak ulasannya berikut ini.
Cara Bayar Fif Lewat Bca Mobile
Ada 2 cara yang bisa kamu lakukan dengan menggunakan bca mobile ini. Yang pertama melalui aplikasi bca mobile itu sendiri atau yang kedua menggunakan marketplace blibli yang nantinya metode pembayarannya menggunakan bca virtual account.
Jadi ada baiknya untuk syarat yang paling utama adalah kamu wajib menggunakan atau memiliki aplikasi BCA mobile yang sudah terdaftar. Nah berikut cara bayar angsuran fif lewat bca mobile :
1. Cara Bayar Fif Lewat M Banking Bca
Awalnya pembayaran fif ini hanya bisa dilakukan di kantor pos, cabang fif atau melalui alfamart dan indomaret saja. Namun saat ini fif sudah bekerja sama dengan pihak bank salah satunya di BCA. Jadi tinggal menggunakan m banking bca saja untuk membayar angsuran motor atau mobil kamu. Caranya adalah :
- Buka aplikasi BCA mobile kamu. Login seperti biasa dengan input kode aksesnya.
- Pada menu halaman utama kamu bisa memilih opsi M-Payment.
- Disini akan muncul banyak opsi pinjaman. Kamu bisa memilih menu pinjaman.
- Kemudian kalu pilh FIF sebagai perusahaan angsuran yang akan kamu bayarkan.
- Jika sudah pada kolom yang telah disediakan kamu input nomor kontrak FIF atau nomor pelanggan yang kamu miliki. Kemudian klik “OK”
- Lalu akan muncul detail tagihan yang harus kamu bayarkan. Disini kamu bisa memperhatikan berapa nominal dari pembayaran yang harus kamu bayarkan.
- Jika sudah sesuai kemudian masukkan pin BCA kamu untuk konfirmasi bahwa benar tagihannya dan akan dibayarkan.
- Kalau sudah akan ada notifikasi ke email kamu kalau kamu sudah melakukan pembayaran angsuran FIF.
- Dan kamu bisa membayar angsuran dibulan depan berikutnya.
Jika kamu lupa dengan nomor kontrak fif kamu. Kamu bisa cek melalui email yang dulu pernah kamu daftarkan untuk kontrak FIF. Atau kamu bisa menggunakan aplikasi FIF yang bisa kamu download gratis di google play store.
Kalau tidak bisa kamu bisa bertanya ke media sosial FIF untuk nomor kontrak kamu. Kamu hanya perlu bertanya dengan menyebutkan noma peminjam, nomor telepon yang terdaftar serta email saja. Nanti cs akan memberitahukan mengenai nomor kontrak fif kamu.
2. Cara Bayar Motor Fif Lewat M Banking Bca Melalui BliBli
Selanjutnya jika kamu memiliki aplikasi marketplace blibli maka juga bisa membayar angsuran di fif menggunakan aplikasi ini. Dan untuk pembayarannya kamu bisa menggunakan bca mobile atau m banking bca. Caranya adalah :
- Buka aplikasi blibli login seperti biasa menggunakan google atau lainnya.
- Kemudian pilih opsi menu “Tagihan”
- Lalu pilih Angsuran Kredit dan cari perusahaan FIF yang sudah bekerja sama dengan blibli.
- Kemudian kamu masukkan nomor kontrak FIF kamu ke kolom yang disediakan.
- Lalu klik “Cek tagihan”
- Pilih tagihan tersebut, kemudian kamu bisa memilih metode pembayarannya menggunakan kode bca virtual account. Salin kode tersebut.
- Lalu buka BCA mobile kamu dan pilih metode virtual account. Lalu tempelkan kode yang sudah kamu salin sebelumnya.
- Lakukan konfirmasi dan masukkan pin bca kamu.
- Proses pembayaran akan berlangsung dan selesai.
Sayangnya untuk marketplace yang bekerjasama dengan fif ini baru blibli saja. Jadi kamu tidak akan menemukannya di shopee, tokopedia atau di bukalapak.
Baca Juga >>> 4 Cara Cek Tagihan FIF Lewat Hp Mudah Cepat <<<
Penutup
Itu tadi beberapa tips mengenai cara bayar fif lewat bca mobile dengan mudah dan cepat. Dengan bca mobile ini kamu juga bisa melakukan reminder atau menggunakan autodebit setiap bulannya agar angsuran bisa berjalan tanpa khawatir kamu akan lupa tiap bulannya.
Terimakasih sudah membaca artikel kami mengenai cara bayar angsuran fif lewat bca mobile diatas. Semoga artikel ini bisa bermanfaat dan selamat mencobanya.