Bocoran lolos seleksi tes PT Wings

lolos tes pt wings

 

Setelah mendaftarkan diri melalui jobfair di jogja pada tahun 2017 lalu, saya mendaftar disalah satu perusahaan ternama yaitu PT Wings.

Pt wings adalah perusahaan yang bergerak dibidang industri kebutuhan rumah tangga dan kebutuhan sehari hari mulai dari peralatan kamar mandi, kebutuhan kebersihan dan juga merambah kebidang industri makanan dan minuman ringan.

Saya mendaftar dibagian marketing modern trade. Secara tugas marketing modern trade ini bertugas untuk mensuplay produk produk dari Pt Wings ke toko toko modern seperti alfamart, indomart dan juga Horeca (Hotel, Restoran dan Cafe) di wilayah yang sudah ditetapkan.

Tahapan seleksi tesnya yaitu :

  1. Pemilihan CV

Beruntungnya saya punya pengalaman kerja marketing juga di perusahaan rokok ternama, sehingga saya diprioritaskan untuk ikut seleksi dalam tahapan tesnya. Tapi tenang saja bagi kamu yang tidak memiliki pengalaman juga bisa ikut kok.

Dan menurut saya juga PT wings ini juga banyak pilihan bagian bidang yang mungkin akan cocok bagi kamu.

Untuk marketing ini yang dicari dari semua jurusan boleh untuk mendaftar.

 

  1. Tes Tertulis

Pada tahap tes tertulis ini ada sekitar 50 orang yang ikut menjalankan tes. Sedangkan 1 harinya ada 3 batch yang ikut tes tertulis ini, dan lagi tes tertulis dibagi menjadi 2 hari. Sehingga saingan saya saat itu bekisar antara 250 โ€“ 300 orang pada tes tertulis ini.

Semuanya menjadi satu, meskipun kamu daftar marketing, admin, keuangan, legal dan IT pun kita bersaing bersama dites tertulis ini.

Untuk tesnya lumayan lengkap mulai dari matematika, kreplin, pauli dan antonim sinonim kata. Tes berlangsung cukup lama, jadi saran saya kamu harus sarapan terlebih dahulu untuk punya tenaga ekstra saat mengikuti tes ini.

 

  1. Wawancara HRD

Setelah lolos ditahapan tes tertulis, selanjutnya saya mengikuti tes wawancara interview hrd. Pertanyaan masih sama seperti wawancara hrd yang lain. Bedanya karena saya mempunyai pengalaman kerja di marketing juga, sehingga pewawancara saya lebih sering menanyakan mengenai pekerjaan sebelumnya.

Mulai dari kenapa memutuskan untuk resign, pekerjaan sebelumnya bagaimana, gaji diperusahaan tersebut, kendala terberat dalam pekerjaan sebelumnya.

Teman saya yang tidak memiliki pengalaman kerja lebih ditanyai mengenai kegiatan organisasi, kerja praktek dan kehidupan selama kuliah.

Intinya yang penting luwessss saja ketika ditanya oleh pewawancara.

 

  1. Wawancara User

Tes selanjutnya adalah wawancara user. Kebetulan untuk tes ini diadakan di jakarta dikantor pusatnya.

Saat itu saingan saya berjumlah 5 orang yang semuanya juga mendaftar di bagian marketing.

Pada saat giliran saya untuk diwawancarai pertanyaannya lebih kearah teknis. Mengenai garis besar pekerjaan yang akan kita lakukan kedepannya.

Dan pertanyaan mengenai komitmen kerja kita disana dibidang marketing.

Karena tim marketing adalah ujung tombak perusahaan yang secara langsung memperkenalkan produknya ke masyarakat secara tatap muka. Sehingga pekerjaan ini bukan pekerjaan main main.

 

  1. Tes psikologi.

Sayangnya saya gagal pada tahapan seleksi tes psikologi yang diadakan pada esok harinya.

Dan setelah tes psikologi masih ada tahapan tes kesehatan dan offering benefit dari perusahaan.

Untuk masalah gaji dai PT wings ini terbilang sangat bagus untuk dibidang marketingnya sekitar Rp 4,5 juta sampai Rp 6 juta sesuai juga dengan bonus bonus yang didapatkan.

 

Sukses buat kamu. Jika ada kendala atau pertanyaan bisa kamu kirimkan melalui comment dibawah ini. Terimakasih.

 

 

53 Comments

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *