Kenapa Harus Puasa Sebelum Medical Check Up ?

Puasa Sebelum Medical Check Up

Tahapan terakhir dari setiap rangkaian tes kerja adalah tes medical check up. Tes ini terkadang dianggap sepele oleh beberapa orang dikarenakan sudah optimis terlebih dahulu akan lolos menjadi karyawan dan menganggap bahwa tes medical check up ini hanyalah sekedar formalitas belaka. Dan banyak yang bertanya, kenapa harus puasa sebelum medical check up ?

Hal ini pastilah sering kalian dengan dari beberapa saran sebelum kalian berangkat menjalani tes terakhir pada tahapan kerja. Jangan anggap enteng tahapan ini. Karena ada juga lo yang tidak lolos ke tahapan selanjutnya karena menganggap remeh tahapan MCU ini. Apakah kalian sudah paham mengapa kita harus puasa sebelum medical check up berlangsung? Yuk simak tips dari kami untuk kamu yang akan menjalani tahapan terakhir untuk lolos ketahapan selanjutnya.

Tujuan tes Medical Check Up (MCU) pada tahapan kerja

Jelas saja tujuannya adalah untuk mengetahui kondisi kesehatan dari calon karyawan perusahaan. Perusahaan tidak akan mau menggaji calon karyawannya yang ternyata baru ditempatkan kerja selama sebulan sudah ada masalah kesehatan yang mengganggu aktivitas bekerjanya. Jadi yang memiliki riwayat sakit yang parah akan dengan mudah tersingkirkan dari calon karyawan yang lebih sehat.

Namun kamu bisa mensiasatinya dengan menjalani puasa sehari sebelum tes MCU ini. Mengapa ?

Karena jika kamu puasa terlebih dahulu maka hasil dari tes kesehatan akan lebih akurat dan puasa ini dapat menstabilkan kembali metabolisme didalam tubuh. Ada baiknya jika kamu berpuasa 12 jam sebelum melaksanakan tes kesehatan ini. Yang diperbolehkan hanyalah meminum air putih dan selebihnya tidak boleh makan dan minuman lainnya.

Pada saat puasa kandungan dari gizi makanan yang telah kamu konsumsi akan diserap secara sempurna melalui aliran darah dan bisa memberikan efek langsung ke glukosa darah lemak dan zat besi yang terkandung didalam tubuh.

Itulah sebabnya jika sebelum tes kesehatan berlangsung kamu dianjurkan untuk puasa 10-12 jam sebelum pelaksanaan tes berlangsung agar tes lebih akurat dan tidak bercampur dan dipengaruhi oleh makanan terakhir kamu.

Bagaimana efeknya jika tidak puasa sebelum tes kesehatan berlangsung?

Jika kamu tidak puasa 12 jam sebelum tes berlangsung maka tingkat glukosa kamu akan meningkat, kolesterol kamu juga akan meningkat dan peredahan aliran darah tidak sebaik jika kamu menjalani puasa sebelumnya.

Hal ini tentunya akan berdampak kepada hasil dan nilai tes kesehatan kamu dan bisa saja kamu tidak lolos dikarenakan calon karyawan lainnya lebih baik hasilnya.

Jika berpuasa sebelum tes kesehatan justru mempengaruhi kesehatan kamu, maka ada baiknya juga kamu berkonsultasi ke dokter untuk menemukan saran terbaiknya.

Bagaimana dengan mengkonsumsi obat?

Jangan pernah untuk mengkonsumsi obat sebelum tes berlangsung. Karena akan sangat mempengaruhi hasil dari tes kesehatan ini dan sangat berdampak pada hasil tes darah. Namun jika kamu memang sedang menjalani proses kesehatan ada baiknya pada saat tes MCU ini kamu berbicara ke bagian laboratoriumnya jika kamu sedang mengkonsumsi obat. Tapi kami sarankan lebih baik kamu tidak mengkonsumsi obat sebelum tes berlangsung.

Saran.

Puasa ini hanya harus kamu jalani ketika kamu melakukan tes Medical check Up dan tidak melakukan tes kebugaran fisik. Karena ada juga beberapa perusahaan yang melakukan tes kesehatan kebugaran seperti lari mengelilingi lapangan, sit up dan tes kebugaran lainnya. Jika kamu akan tes kebugaran maka kami sarankan untuk sarapan terlebih dahulu dan makan makanan yang cukup saja.

Baca Juga >>> Tanda Lolos Interview User Yang Harus Kamu Ketahui <<<

Begitulah beberapa tips dan jawaban kenapa harus puasa sebelum Medical Check Up untuk tes rekrutment tahapan kerja. Semoga menjawab semua pertanyaanmu ya. Terima kasih dan sukses selalu.

Berapa lama hasil medical check up calon karyawan ?

Hasil MCU (Medical check up) tergantung dari masing masing pelayanan tiap rumah sakit atau klinik laboratoriumnya. Biasanya untuk masalah hasil MCU untuk tes kesehatan karyawan kurang lebih selama 6 hari kerja sudah bisa kamu peroleh.

Kamu juga bisa bertanya setelah menjalani tes kesehatan mengenai kapan hasilnya akan keluar. Atau kamu juga bisa memeriksa sendiri dengan cara telpon ke pihak rumah sakit atau laboratoriumnya untuk menanyakan hasilnya.

Namun biasanya hasil tes kesehatan akan langsung dikirim ke kantor perusahaan terkait tanpa diberitahu ke calon karyawan. Jadi ada baiknya kamu memiliki nomor hrd dari perusahaan rekrutment agar bisa menanyakan hasil dari tes tersebut.

2 Comments

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *