6 Rekomendasi Jasa Pengiriman Barang dari Singapura ke Indonesia Terpercaya

Rekomendasi Forwarder Singapura Ke Indonesia

Pengiriman barang dari Singapura ke Indonesia bisa kamu lakukan dengan lancar jika menggunakan freight forwarder terpercaya. Aspek seperti regulasi kepabeanan, biaya pengiriman, hingga ketersediaan jalur pengiriman akan ditangani dengan baik oleh pihak forwarder. 

Bagi kamu yang mengambil barang untuk kebutuhan  bisnis dari supplier di Singapura, simak artikel ini dengan seksama! Kami akan memberikan x rekomendasi jasa pengiriman atau freight forwarder terpercaya di bawah ini agar mengirim barang dari Singapura ke Indonesia lebih efisien prosesnya. 

Ini 6 Rekomendasi Jasa Pengiriman Barang dari Singapura ke Indonesia Terpercaya

Bijak memilih jasa pengiriman yang tepat dan terpercaya akan menjamin barang dari supplier di Singapura sampai ke Indonesia dalam kondisi terbaiknya. Berikut berbagai rekomendasi yang bisa kamu pertimbangkan:

  • Rayspeed 

Rekomendasi pertama adalah Rayspeed yang telah mengimpor barang dari tahun 2002. Berbasis di Indonesia, perusahaan ini juga melayani pengiriman barang yang berasal dari Singapura menuju Indonesia. 

Fokus layanan Rayspeed adalah pengiriman barang menggunakan jalur udara dan laut. Ini demi memastikan bahwa barang yang dikirim tetap aman dan sampai tepat waktu. Barang pesanan kamu juga akan dibelikan, dikemas, didinginkan, hingga di vacuum oleh tim Rayspeed. 

Rayspeed pun telah memiliki mitra pengiriman yang ternama di Singapura. Jadi, proses pengiriman akan berjalan lancar serta sesuai kebutuhan dan keinginan kamu.

  • ACC Express

Perusahaan pengiriman satu ini memiliki berbagai jaringan bisnis melebihi 200 cabang di berbagai wilayah Indonesia. Operasional ACC Express telah dimulai sejak tahun 2012. 

Melalui ACC Express, kamu bisa menikmati berbagai layanan. Mulai dari pengiriman barang via laut, darat, hingga udara yang terbagi dalam kelas seperti reguler, ekonomi, serta eksklusif.

Pengiriman barang dari Singapura ke Indonesia dengan ACC Express juga terjamin lancar. Ini melihat betapa modern dan canggihnya armada pesawat dan juga kendaraan yang dimiliki tim ACC Express.

Tenaga kerja yang tergabung dalam tim ACC Express juga terlatih dan berpengalaman. Kamu bisa mengkomunikasikan kebutuhan dan keinginan secara detail. Nanti, tim mereka akan menyediakan solusi yang tepat didukung strategi terstruktur untuk memenuhinya.

  • Blueray Cargo 

Telah beroperasi lebih dari 21 tahun, Blueray Cargo menjadi solusi partner impor supplier Singapura bagi ratusan ribu pemilik bisnis di Indonesia. 

Warehouse dan kantor cabang Singapura milik Blueray Cargo terletak di Kaki Bukit Road 2. Keberadaan warehouse dan gudang ini tentu memudahkan proses koordinasi dengan supplier di Singapura.

Baik itu via udara maupun laut, Blueray Cargo akan memastikan barang pesanan kamu aman hingga sampai di depan rumah. Mitranya pun dari perusahaan terbaik dunia seperti Singapore Airlines. 

Untuk kamu yang ingin kirim barang dari Singapura pastikan memakai jasa forwarder Singapora Indonesia yang bebas drama, Blueray Cargo memberikan harga yang kompetitif dengan konsep ‘satu harga all in’.

  • Kilo.id

Berdiri pada 2018, Kilo.id adalah perusahaan pengiriman yang aman dan mudah. Kamu bisa mempertimbangkan freight forwarder Singapura–Indonesia ini karena jam terbangnya yang tinggi. 

Selain itu, Kilo.id memiliki jalinan kerja sama dengan mitra-mitra ternama di Singapura. Ini akan membantu pengiriman berjalan tanpa hambatan dan sampai tepat pada waktunya. Tersedia pula pelayanan Bea Cukai dari Kilo.id agar proses impor lebih praktis.  

  • Choir Express

Rekomendasi berikutnya adalah Choir Express yang telah beroperasi dari tahun 2007. Pengiriman barang yang tersedia ada dua, yakni melalui laut dan juga udara. 

Choir Express juga menerima ekspedisi dari Singapura menuju Indonesia, lebih tepatnya Jakarta. Kamu bisa konsultasi juga untuk memahami lebih detail bagaimana proses yang harus dilalui agar barang sampai dengan selamat di Indonesia. 

Pengiriman barang dari Singapura ke Indonesia melalui Choir Express dapat kamu lakukan dengan berbagai kecepatan. Mulai dari ekonomi, reguler, hingga express yang tentu berdurasi lebih singkat. Jadi, tentukan pilihan menyesuaikan kebutuhan kamu. 

  • MTE Express

Satu lagi freight forwarder Singapore ke Indonesia yang bisa kamu percaya, yaitu MTE Express. Jasa ini telah berjalan selama 30 tahun lebih dan termasuk yang populer di bidangnya.

Sistem pengiriman yang terintegrasi pada MTE Express juga memudahkan pelacakan barang pesanan. Kamu tinggal mengakses platform khusus MTE Express untuk melihat status pengiriman secara online. 

Baik itu dengan sistem FCL (Full Container Load) atau LCL (Less Container Load), MTE Express memastikan kualitas pelayanan selalu prima. Jadi, kamu bisa memilih berdasarkan preferensi dan kebutuhan agar pengirimannya lebih efisien. 

Perhatikan Tips Ini Saat Memilih Jasa Pengiriman!

Bila berbagai rekomendasi jasa pengiriman tersebut membuat kamu bingung, kerucutkan pilihan dengan memperhatikan berbagai aspek berikut ini:

  • Pilih yang Berstandar Keamanan Tertinggi

Kamu perlu memastikan bahwa jasa pengiriman barang dari Singapura ke Indonesia menerapkan standar keamanan tertinggi. Kepemilikan sertifikat keamanan yang diakui badan berwenang menjadi bukti bahwa jasa pengiriman tersebut memedulikan kepuasan pelanggannya. 

  • Lihat Kelengkapan Layanannya 

Kelengkapan layanan seperti asuransi hingga layanan pelacakan secara online juga bisa menjadi bahan pertimbangan. 

  • Bandingkan Harga dan Kelayakan Kualitasnya

Bukan mencari yang termurah, kamu harus mencari jasa pengiriman dengan harga paling layak sesuai nilai pelayanannya. Terutama mengingat pengiriman ini memerlukan waktu, tenaga, serta uang yang tidak sedikit. Jadi, utamakan yang menawarkan harga sepadan dengan kualitas pelayanan yang diberikan.

Semoga rekomendasi jasa pengiriman barang dari Singapura ke Indonesia tersebut bisa menjadi referensi bagi kamu yang membutuhkannya. Pastikan selalu memilih jasa pengiriman dengan layanan terbaik yang komprehensif, harga kompetitif, serta berpengalaman di bidangnya.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *