Tips Mengikuti Job Fair Agar Efektif dan Efisien

Tips Mengikuti Job Fair Agar Efektif dan Efisien

Para jobseekers pastinya sudah paham mengenai job fair yang sering sekali diadakan di beberapa kampus terkemuka bahkan di event event tertentu di kota kota besar di indonesia. Merasa sudah jago pada saat jobfair? atau selalu ada yang kurang pada saat mengikuti jobfair? berikut tips kerja akan memberikan beberapa tips mengikuti job fair agar lebih efektif dan efisien.

Aps sih Job fair itu ? job fair adalah pameran atau bursa kerja dimana berbagai perusahaan mencari calon karyawan untuk perusahaanya secara cepat. Apa sih yang kamu cari pada saat job fair? atau ada yang kurang gak sih pada saat kamu melakukannya? atau udah ikutin job fair kesana kemari tetap tidak ada panggilan? yuk cek satu satu ulasan dari kami tipskerja.com

  1. Persiapkan Alat Tempur

Alat tempur disini seperti copy CV atau daftar riwayat hidup, copy transkip dan ijazah, ktp, skck jika diperlukan, dan surat lamaran kerja. Jangan lupa untuk membawa alat tulis minimal pulpen. Jika ingin lebih kamu bisa membawa lembar foto, lem kertas, paper clip dan pensil.

Dari semua copy-an ada baiknya jika kamu scan seluruh berkas tadi daripada di fotokopi. Hasilnya akan lebih baik karena scan bisa berwarna daripada fotokopi. Usahakan untuk membawa berkas tadi minimal 10 copy dan sudah di atur satu satu.

Jadi pada saat di jobfair file yang kamu berikan sudah lengkap baik CV, ijazah, transkip nilai dan KTP. Hal ini bisa lebih menghemat waktu kamu pada saat jobfair.

  1. Target Perusahaan Besar

Di banner jobfair pastilah ada logo logo perusahaan yang mengikuti jobfair tersebut. Sebelum berangkat ada baiknya jika kamu sudah menentukan target perusahaan mana yang harus kamu daftar dan menjadi prioritasmu.

Jika kamu sudah menentukan target mana yang harus kamu lamar, maka akan mempersingkat kamu dalam menyelesaikan job fair tersebut.

Ada baiknya lagi jika kamu sudah menarget perusahaan mana, kemudian kamu bisa buka website resminya untuk cek lowongan dengan posisi apa yang tersedia untuk kamu. Sehingga sebelum jobfair-pun kamu sudah bisa mengetahui posisi apa yang akan kamu lamar.

  1. Pelajari RoadMap

Pada saat di jobfair pastinya akan ada denah booth tempat perusahaan perusahaan itu berada. Gunanya kamu bikin target diatas tadi iyalah untuk bisa langsung mengetahui perusahaan tersebut berada.

Biasanya semakin besar perusahaan tersebut, maka semakin besar pula booth yang mereka tempati jadi bisa lebih leluasa juga kamu dalam melamar.

  1. Sesuai Pengalaman

Pada saat melamar pekerjaan di jobfair, usahakan untuk memasukkan lamaran kerja sesuai dengan jurusan kamu terlebih dahulu. Jika kamu sudah pernah bekerja sebelumnya maka pertama kali kamu bisa memasukkan lamaran kerja sesuai dengan pengalaman kerja kamu sebelumnya.

Ini akan mempercepat HRD dalam memutuskan apakah kamu bisa lanjut dari tahapan administrasi atau tidak.

Jika sudah melamar pekerjaan yang sesuai dengan jurusan kamu barulah kamu bisa mencari posisi yang di luar jurusan atau paling tidak yang kebutuhannya adalah dari semua jurusan bisa melamar.

  1. Pahami Istilah Posisi Dalam Pekerjaan

Nantinya akan ada banyak sekali istilah istilah dalam dunia kerja yang sangat jarang orang tahu artinya apa. Seperti MDP, ODP, MT atau masih banyak lainnya.

Jika kamu tidak paham usahakan untuk meminta dan mencari tahu ke karyawan penjaga booth untuk dijelaskan mengenai detailnya. Jangan sampai kamu salah melamar tanpa mengetahui terlebih dahulu posisi tersebut.

  1. Datang Lebih Awal

Jika untuk jobfair besar atau sudah terkenal, ada baiknya jika kamu datang lebih awal agar lebih memiliki waktu lebih untuk mencari pekerjaan yang pas nantinya. Jangan lupa untuk membawa bekal minimal air putih pada saat jobfair, karena biasanya untuk perusahaan besar akan mengantri panjang dan didalam area jobfair akan sangat padat dan panas sekali suasananya.

  1. Pakaian Casual

Memang biasanya pada jobfair akan ada wawancara ditempat itu langsung. Namun kami sarankan agar kamu berpenampilan casual atau semi formal. Ini masih bisa dianggap wajar jika kamu ingin mengikuti wawancara langsung yang diadakan pada saat jobfair.

Baca Juga >>> 8 Gaya Pakaian Saat Interview Kerja Yang Wajib Kamu Ketahui Sebelum Wawancara Kerja – TipsKerja.com <<<

Maksud berpakaian casual ini adalah seperti celasa jeans dan minimal menggunakan kaos polo, jangan sampai hanya menggunakan kaos saja dan bersepatu. Kenapa casual ? kerena suasana didalam jobfair akan sangat padat dan panas sehingga jika kamu memakai pakaian formal akan sangat tidak nyaman jika berada didalamnya. Tapi ingat yang terpenting adalah rapi.

  1. Ajak Beberapa Teman

Ya, lebih baik jika kamu ajak beberapa teman yang sama sama mencari pekerjaan. Apalagi dari jurusan yang sama. Ini akan mambantu kamu dalam mencari posisi yang diinginkan sesuai dengan jurusan kamu. Kalian bisa saling kerja sama dalam memberitahukan perusahaan mana yang membuka lowongan yang sesuai dengan jurusan kamu. Kamu bisa bagi tugas untuk saling mencari perusahaan mana yang terbaik dan berdiskusi.

  1. Tulis Lowongan Mana Saja Yang Sudah Kamu Lamar

Jika sudah melamar pekerjaan ada baiknya jika kamu mencatat perusahaan mana saja yang sudah kamu lamar beserta dengan posisinya. Jadi pada saat kamu dipanggil untuk tes kamu tahu bahwa tes itu adalah hasil dari jobfair yang kamu ikuti.

Baca Juga >>> Cara Memperkenalkan Diri dalam Bahasa Inggris saat Interview dan Artinya <<<

Mungkin itu saja pengalaman mengikuti job fair dan beberapa tips mengikuti job fair yang bisa kami berikan dan mungkin akan berguna buat kamu agar lebih maksimal pada saat mengikuti jobfair. Yang terpenting adalah ambil setiap peluang yang ada didepan mata. Kalau gagal paling tidak kamu punya pengalaman lebih untuk diperbaiki kedepannya.

Terima kasih sudah membaca artikel kami semoga sukses untuk kita semua.

4 Comments

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *