Berapa Lama Menunggu Panggilan Kerja Setelah Interview User ?

close

TipsKerja.com – Banyak dari para jobseeker yang selalu menanyakan berapa lama menunggu panggilan kerja setelah interview user ? atau juga yang paling sering adalah setelah interview user apalagi dan tahapan setelah interview user ?

berapa lama menunggu panggilan kerja setelah interview user

Pastinya kamu sudah menunggu nunggu jawaban hasil dari interview user kamu. Karena memang biasanya interview user adalah tahapan akhir yang sangat penting dalam tes rekrutment kerja.

Kita akan bahas semuanya pertanyaan kamu ini satu persatu sesuai dengan pengalaman kerja dan pengalaman mengikuti berbagai tes dan tahapan kerja dari berbagai perusahaan yang ada di indonesia.

Berikut daftar pertanyaan terkait masalah interview user yang sering ditanyakan setelahnya :

Berapa lama menunggu panggilan kerja setelah interview user ?

Biasanya untuk proses rekrutment yang panjang membutuhkan waktu 1-2 minggu untuk menentukan siapa yang berhak lolos setelah menjalani tahapan interview user.

Namun pada perusahaan yang membutuhkan tenaga karyawan cepat biasanya hanya membutuhkan waktu 2-3 hari untuk informasi lolos atau tidaknya.

Ada beberapa kemungkinan mengapa menunggu panggilan kerja setelah interview user terbilang cukup lama :

Opsi 1

Kita tidak bisa mengetahui secara pasti kapan atau berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk menunggu panggilan kerja setelah kamu menjalani interview user. Karena biasanya pada perusahaan besar menggunakan sistem batch yang nantinya setiap batch akan diseleksi secara berbeda beda waktunya.

Jangan heran ketika kamu sudah menjalani tahapan akhir kamu menemukan beberapa peserta yang tidak pernah kamu lihat sebelumnya hadir untuk mengikuti tes bersama kamu dan kamu bertanya dalam hati “kapan nih orang tesnya? perasaan tes fgd kemarin tidak ada.”

Itu karena bukan batch kamu saja yang sedang menjalani tes tahapan rekrutment. Melainkan perusahaan juga membuka berbagai tes dengan batch yang berbeda bahkan sampai beda kota sekalipun.

Jadi jangan heran kamu menunggu waktu yang lama untuk interview user setelahnya karena perusahaan juga harus menseleksi peserta dari batch lain juga. Biasanya ini sering terjadi pada rekrutment untuk program MT atau Management Trainee.

Opsi 2

Kita tahu bahwa pada saat interview user kamu diwawancarai oleh seorang yang memiliki jabatan yang tinggi seperti manager, spv, atau bahkan direksi. Jadi kamu juga harus paham bahwa dengan kesibukan yang mereka miliki, tim user juga butuh space waktu untuk bisa menilai kamu.

Baca Juga >>> Kenapa Kami Harus Mempekerjakan Anda Yang Fresh Graduate ? <<<

Setelah interview user apalagi atau tahapan setelah interview user ?

Pertanyaan ini juga sering sekali ditanyakan ketika kamu sudah selesai menjalani interview user. Mari kita bahas apa saja kemungkinan yang akan kamu jalani setelah interview user selesai jika kamu lolos ketahapan selanjutnya :

  1. Interview User Kembali

User adalah orang yang akan memperkerjakan kamu sesuai dengan posisi yang kamu lamar. Bisa jadi user ini adalah manager atau spv di posisi yang kamu lamar. Namun ada beberapa kasus yang menganggap kamu tidak cocok di posisi ini namun cocok untuk posisi yang lain.

Jadi dengan kata lain kamu dilempar ke user lain dengan posisi yang berbeda. Dan tidak menutup kemungkinan kamu akan menjalani interview user kembali namun dengan orang yang berbeda dan memiliki jabatan yang berbeda pula.

Atau bisa jadi juga bahwa user merasa masih belum yakin terhadap kamu namun masih penasaran dengan skill dan kemampuan kamu sehingga memanggil kamu kembali untuk tes lanjutan dengan user yang sama.

Baca Juga >>> Tanda Lolos Interview User Yang Harus Kamu Ketahui <<<

  1. Interview Direksi

Ada beberapa program yang dimana seleksinya akan sampai ketahapan interview direksi atau sampai ke orang yang mendirikan perusahaan ini. Biasanya program MT (Management Trainee), ODP (Operasionall Development Program) yang memiliki jalur percepatan karir yang memiliki kesempatan untuk interview langsung dengan pemimpin tertingginya atau CEO langsung.

Jadi jangan kaget ketika kamu dikabarkan untuk interview dengan pimpinan langsung dan tentunya kamu harus siap dengan tahapan ini.

  1. Tes Kesehatan / MCU (Medical Check UP)

Tes selanjutnya yang kemungkinan akan kamu jalani adalah tes kesehatan atau MCU. Jangan pernah kamu menyepelekan tahapan ini dengan menganggap tahapan ini adalah hanya sebagai tes yang tidak ada sangkut pautnya dengan rekrutment.

Justru banyak perusahaan besar yang menganggap kesehatan calon pegawai adalah yang paling utama karena perusahaan nantinya tidak mau hanya memperkerjakan karyawan yang sering sakit sakitan dan hanya membebani tunjangan kesehatan kantor.

Maka dari itu meskipun kamu tidak tahu lolos atau tidaknya pada tahapan tes interview user, namun ada baiknya kamu menjaga pola hidup sehat jaga jaga kamu lolos dan masuk ketahapan tes kesehatan.

Baca Juga >>> 7 Macam Tes Kesehatan Kerja yang Dilakukan oleh Perusahaan <<<

  1. Tanda Tangan Kontrak

Tahapan selanjutnya yang mungkin terjadi adalah langsung tanda tangan kontrak dan offering benefit mengenai gaji, tunjangan dan yang lainnya. Ini meruapakan tahapan yang paling menyenangkan buat siapa saja karena hasil jerih payah kamu sudah terbanyarkan seluruhnya.

Tips dari kami :

  • Usahakan untuk memiliki kontak dari HRD terkait proses rekrutment. Jika kamu sudah menunggu terlalu lama kamu bisa kontak dan menghubungi HRD perusahaan untuk mendapatkan kepastian.
  • Usahakan untuk menyimpan kontak teman yang satu seleksi dengan kamu agar bisa sama sama memberikan informasi mengenai update proses rekrutmentnya
  • Tetap berfikir positif dan belajar kembali mengenai apa saja yang perlu kamu pelajari untuk jaga jaga kamu lolos ketahapan selanjutnya.
  • Jaga kesehatan karena bisa jadi tahapan selanjutnya adalah tes kesehatan MCU.

Penutup

Itu tadi beberapa tips dari kami mengenai berapa lama menunggu panggilan kerja setelah interview user atau tahapan setelah interview user berdasarkan pengalaman tes di perusahaan perusahaan yang ada di indoensia. Terima kasih semoga bermanfaat.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *